Aplikasi penghasil uang

Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Untuk Ios / Iphone

Swakarta.com – Zaman sekarang kita bisa menghasil pundi-pundi uang dari mana saja, bahkan dengan hanya memainkan smartphone saja anda juga bisa menghasilkan uang, terlebih lagi dalam keadaan pandemi seperti ini membuat kebutuhan kita semakin meningkat akan tetapi kita tidak tau dari mana dapat uang tambahan, namun Jika anda tidak tahu bagaimana menghasilkan uang saku tambahan di masa pandemi seperti ini, mungkin ini solusi bagi anda, anda bisa memanfaatkan aplikasi penghasil uang untuk pengguna IOS / Apple pada tahun 2021 ini, berikut ini adalah daftarnya yang bisa anda gunakan :

Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Untuk IOS 2021 Terbaik dan Terpercaya

1. Google Opinion Rewards

Google Opinion Rewards

Mungkin kamu belum pernah mendengar nama aplikasi penghasil uang IOS pertama ini, menggunakan APP ini kamu bisa lo menambah penghasilan hingga 1 dollar dari setiap misi yang kamu kerjakan. Seperti apa misinya?, nah, misinya adalah kamu akan di suruh menyelesaikan sebuah survei-survei yang diberikan, dan kamu harus menyelesaikannya. Jika berhasil menyelesaikan surveinya , kamu akan memperoleh imbalan lebih kurang 1 dollar per misinya, survei ini hanya memakan waktu kurang dari 20 detik saja lo.

✅ BACA JUGA:   Cara Reset Printer Canon MP287!

2. Make Money: Aplikasi Penghasil Uang IOS

Make Money: Aplikasi Penghasil Uang IOS

Tidak jauh berbeda Google Opinion Rewards, Make Money misinya juga mengerjakan survei untuk mendapatkan reward koin yang bisa kamu tukar dengan uang. Make Money juga punya misi selain itu, kamu bisa menyelesaikan sebuah misi dengan cara memberikan pendapatmu dan juga sebagai menguji sebuah layanan yang disediakan oleh Make Money. Disini kamu bisa mengumpulkan reward kredit yang bisa ditukarkan dengan uang tunai melalui platform PayPal.

3. Money App

money app

Melalui aplikasi MoneyApp kamu bisa menambah penghasil mu lo, disini kamu bisa menambah pundi-pundi uangmu dengan cara menyelesaikan setiap misi dari aplikasi. Misinya adalah memberikan sebuah opini terhadap sebuah toko dan kamu juga dapat mengujinya dengan gratis. Setiap hari akan ada pembaharuan misinya, dengan begitu kamu bisa mendapatkan misi dan mengsailkan lebih banyak uang.

✅ BACA JUGA:   Rekomendasi Aplikasi Perekam Layar Tanpa Watermark!

4. AppKarma

app karma

Tidak jauh berbeda dari aplikasi lainnya, namun disini memiliki sedikit perbedaan yaitu menyelesaikan misi dengan cara memainkan sebuah game yang sudah disediakan untuk mendapat reward berupa uang. Jika ingin memainkannya kamu harus mendownloadnya terlebih dahulu di aplikasi AppKarma. Ada sebuah Cara yang lebih simple untuk kamu lakukan yaitu cukup undang teman untuk ikut bermain game dan mendapatkan hadiah poin yang lebih besar untuk ditukarkan menjadi uang.

5. Foap

foap

Pada aplikasi ini misinya cukup jauh berbeda dengan aplikasi penghasil uang untuk IOS lainnya, disini kamu bisa mendapatkan penghasilan dengan cara menyelesaikan sebuah misi. Misinya adalah kamu membagikan sebuah foto yang keren, melalui foto tersebut lah kamu mendapatkan penghasilan dengan cara dijual dengan harga tertentu.