Aplikasi menjawab soal

Rekomendasi Aplikasi Menjawab Soal Pelajaran Untuk Android 2021

Swakarta.com – Perkembangan zaman yang sangat pesat membuat kita bisa melakukan berbagai hal secara digital, terlebih lagi di masa pandemi ini banyak siswa yang harus dirumahkan atau belajar secara daring, namun banyak siswa juga mengeluhkan proses belajar dan mengajar yang seperti ini, karena siswa kesulitan untuk mempelajari materi-materi yang diberikan oleh para guru di sekolahnya.

Untuk kita akan membahas mengenai aplikasi yang bisa siswa gunakan, ketika tidak paham dengan sebuah materi pembelajaran, dengan menggunakan aplikasi tersebut siswa atau pelajar akan dapat terbantu, karena ketika siswa memberikan sebuah pertanyaan ke dalam aplikasi, mereka tidak sekedar mendapatkan jawaban saja akan tetapi di jelaskan juga supaya para siswa bisa mengerti.

Rekomendasi Aplikasi Menjawab Soal Pelajaran Untuk Android 2021

1. Robo Guru

robo guru

Download

✅ BACA JUGA:   5 Rekomendasi Aplikasi Resep Makanan Untuk Android Terbaik

Aplikasi ini merupakan salah satu bagian yang ada di aplikasi Ruangguru, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk diskusi soal pelajaran secara gratis. Agar kamu bisa menggunakanya maka harus mempunyai akun Ruangguru. Cara menggunkan Roboguru cukup simpel, kamu bisa mengirim soal yang dirasa sulit, dalam bentuk foto, kemudian upload. Tunggu bebrapa saat, roboguru akan memprosesnya selama 3-5 detik, dan soalpun berhasil terjawab lengkap dengan pembahasannya sekaligus. Tidak sekedar menjawab soal, juga diberikan banyak referensi soal-soal yang mirip dengan pertanyaanmu.

2. Ruang Les Online

ruang les online

Download

Ruangles juga merupakan fitur yang ada pada Ruangguru, namun di Ruangles ini kamu tidak hanya diajarkan untuk mendapatkan jawaban semata. Tapi juga mengajarkan kamu bagaimana mengerjakan rumus dengan cara step by step agar kamu paham materinya dengan baik. Keuntungan yang kamu peroleh menjadi 2x lipat, deh. Selain dapat jawaban dari soal yang ditanyakan, kamu juga akan merasa mudah jika nantinya mendapatkan soal serupa.

✅ BACA JUGA:   Aplikasi Translate Bahasa Terbaik Untuk Android

3. QandA

qanda

Download

Aplikasi ini sempat peringkat satu di Playstore, di kategori Pendidikan pada bulan Maret tahun 2019 yang lalu. di aplikasi ini kamu bisa bertanya melalui live chat kepada tutor. Aplikasi ini bekerja dengan cara jawaban live chat 1:1 langsung dari tutor dari aplikasinya. Kamu tidak hanya boleh bertanya seputar matematikan, Namun bisa bertanya tentang mata pelajaran yang lainnya.

4. CoLearn

Colearn

Download

Aplikasi satu ini tidak boleh kamu lewatkan karna merupakan salah satu aplikasi terbaik untuk kamu gunakan, jika kamu merasakan kesulitan pada masa pembelajaran sistem daring ini, Colearn merupakan aplikasi yang cocok kamu install di gadget kamu, karena kamu juga menggunakan fitur kamera dengan cara difoto untuk mengerjakan soal-soalnya. Sudah pastinya Colearn memberikan fitur terbaiknya seperti tanya jawab dengan tutor , live class, dan juga fitur foto soal yang bisa kamu gunakan.

5. Kelas Pintar

kelas pintar

Download

Kelas Pintar merupakan solusi bagi siswa SD, SMP, sampai SMA, mereka bisa mendapatkan berbagai materi yang bisa akses kapan saja. Kamu bisa belajar berdasarkan tingkatan kamu, bisa secara visual, melalui audio, maupun kinestetik. Dengan menggunnakan metode belajar interaktif. Aplikasi ini mempunyai fitur untuk tanya jawab soal secara online melalui apliaksi Kelas Pintar.